4.11.14

BIMTEK PEMBENTUKAN KOPERASI TANI

Dalam rangka menumbuhkembangkan semangat berkoperasi dan jiwa kemandirian kelembagaan petani, bidang pengembangan kelembagaan BKP3 kab. kediri menyelenggarakan bimbingan teknis pembentukan koperasi tani. Kegiatan ini digelar pada 28 oktober 2014 di rmh. sdr.Kamto desa Deyeng-kec. Ringinrejo.
Adapun jumlah peserta adalah 25 orang peserta yang berasal dari ketua/ pengurus Gapoktan/Poktan se kec. Ringinrejo dan didampingi oleh Penyuluh Pertanian, Balai Penyuluhan Pertanian kec. Ringinrejo. Pada kesempatan ini, Ir. H. Suko Budiono, MM yg menjabat sebagai kabid pengembangan kelembagaan BKP3 kab. kediri menyampaikan sekaligus mendorong agar Gapoktan/Poktan mempunyai unit usaha koperasi. Hal ini dikandung maksud agar kedepan kelembagaan petani lebih sustainable dalam menjalankan roda kelembagaan petani, khususnya terkait kesejahteraan petani dan anggota.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar